Makassar, Rakyat News – Wali kota Makassar Moh. Ramdhan ‘Danny’ Pomanto membuka secara resmi Festival Barzanji dan Makassar Bershalawat II se- kota Makassar, yang di selenggarakan Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Makassar di Mesjid Besar Syura Ujung Pandang Baru.

“Lomba seperti ini untuk menanam nilai-nilai religius yang Islami pada generasi kita.Saya melihat ada fenomena kebangkitan Islam di Indonesia yang luar biasa ditunjukkan dari kegiatan-kegiatan keagamaan seperti ini,”kata,Wali Kota yang akrab disapa Danny, Jumat (16/12/2016).

Sementara,Ketua Tanfidziah NU Makassar,Abdul Wahid Thahir mengatakan,organisasi yang dinahkodainya itu memang memiliki komitmen membina sosial keagamaan hingga ke lorong-lorong. Hal ini dimaksudkan untuk terus mendekatkan dan memunculkan hal-hal religius di tengah-tengah masyarakat.

“Kegiatan ini sejalan dengan visi misi pak Wali ,yakni bagaimana terus memperbaiki syair dan syiar kita hingga masyarakat masih punya animo membesarkan Islam,”ungkapnya.

Kegiatan festival Barasanji ini diikuti 1.761 peserta, dari 143 group Shalawat dan 143 group Bararanji se-kota Makassar yang akan digelar hingga 25 Desember mendatang di tiga tempat yakni Mesjid Besar Syura (tempat pembukaan) Mesjid Haqqul Yakin, Baitus Sakirin, dan Baitus Syura

YouTube player