Tujuannya Mulia, DPD BKPRMI Jeneponto Jalin Sinergi Program Dengan IZI Sulsel
JENEPONTO, RAKYAT NEWS – Dewan Pengurus Daerah (DPD) Badan Komunikasi Pemuda dan Remaja Masjid Indonesia (BKPRMI) Kabupaten Jeneponto baru- baru ini menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) dengan Inisiatif Zakat Indonesia ( IZI ) Sulawesi Selatan.
Kegiatan tersebut berlangsung di Masjid Agung Jeneponto, Selasa (22/3/2022). tepatnya pada hari Selasa, 22 Maret 2022. Kegiatan ini turut dihadiri oleh para Ketum dan Dircam LPPTKA DPK BKPRMI se-kabupaten Jeneponto.
Ketua BKPRMI Jeneponto Salihuddin mengungkapkan selain menandatanganan MoU antara DPD BKPRMI dan IZI Sulsel juga memberikan bantuan berupa Beasiswa Peduli Yatim kepada 20 orang santri TKA/TPA se-kabupaten Jeneponto, bantuan yang diberikan kepada santri yatim adalah berupa tas sekolah dan uang saku.
Salihuddin pun menyebutkan bahwa maksud dari penandatanganan MoU tersebut adalah Sinergi Program Pengelolaan Zakat, Infaq dan Shadaqah (ZIS) pada bulan romadhon 1443 H dengan sasaran seluruh pengurus BKPRMI Kabupaten Jeneponto.
Tindak lanjut dari MoU tersebut adalah Lounching Program MIZIR (Mitra IZI Romadhon) dengan Gerakan 10 ribu bagi santri TKA/TPA se-Kabupaten Jeneponto, pungkasnya. (*)
Tinggalkan Balasan