RAKYAT.NEWS, JAKARTA – PT KAI Daop 1 Jakarta menyerahkan bantuan Tanggung Jawab Sosial Lingkungan (TJSL) berupa 11 ekor sapi kurban kepada Yayasan Cipta Madani, Bekasi, Selasa (11/6).

Manager Humas PT KAI Daop 1 Jakarta, Ixfan Hendri Wintoko, menjelaskan bahwa bantuan TJSL dari pihaknya ada 3.

1. Pogram Bina Lingkungan

Program ini adalah pemberdayaan kondisi sosial masyarakat yang disalurkan dalam bentuk bantuan bencana alam dan bencana non alam

2. Program Kemitraan

Ini merupakan bantuan yang disalurkan dalam bentuk pinjaman modal usaha kepada pelaku Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) meliputi 7 sektor, yakni industri, perdagangan, pertanian, perkebunan, peternakan, perikanan, dan jasa yang bertujuan meningkatkan kemampuan usaha kecil untuk mandiri.

3.Program Community Relations

Program community relation adalah bantuan yang diberikan berupa sponshorship yang benefitnya berhubungan dengan kegiatan sosial lingkungan, ekonomi, pendidikan, keagamaan, kesehatan, hukum dan tata kelola yang diberikan kepada komunitas internal perusahaan (Railfans), komunitas masyarakat dan komunitas non media.

Pada tahun 2022, PT KAI Daop 1 Jakarta telah menyalurkan TJSL Bina Lingkungan sebesar Rp 1.185. 698.837 dan program Kemitraan sebesar Rp 280.000.000.

Untuk 2023, bantuan tersebut disalurkan melalui bantuan Bina Lingkungan sebesar Rp 1.741.356.400, dan pada tahun 2024 hingga awal Juni ini sebesar Rp 305.869.500.

Program Kemitraan pada tahun 2023 dan 2024 sudah tidak ada penyaluran bantuan TJSL karena telah bekerja sama dengan PT BRI (Persero) Tbk.

Maka dari itu, pada 3 tahun terakhir ini KAI Daop 1 Jakarta telah menyalurkan bantuan dana TJSL sebesar Rp 3.232.924.737.

“Hubungan baik antara perusahaan dengan masyarakat sekitar wilayah operasional sangat kami butuhkan untuk mendukung proses bisnis perusahaan,” kata Ixfan.