Sambangi Pj RT RW Kelurahan Bara Baraya Utara, Harun Rani: Tolong Jadilah Pejabat yang Peduli
“Saya mohon sama kita agar peduliki dengan warga, jika mereka membutuhkan kita, kita selalu hadir ditengah tengah mereka. Selaku RT RW jangan mempersulit warga,” tambahnya.
Selanjutnya Harun Rani juga menyampaikan bahwa keamanan dan ketertiban wilayah termasuk bagian tanggung jawab RT RW, maka dari itu dia berharap agar RT RW selalu beroordinasi dengan Bhabinkamtibmas dan Babinsa jika ada hal hal yang dapat meganggu Kamtibmas.
Di tempat yang sama Lurah Bara Baraya Utara Sitti Khadija, menyampaikan rasa terimakasihnya atas kunjungan Harun Rani yang datang memberikan nasehat serta arahan arahan.
“Selamat datang pak Camat, saya mewakili Tripilar, LPM dan RT RW, menyapailan banyak terimakasih atas kunjungan silaturahmi bapak di kelurahan Bara Baraya Utara,” tuturnya.
Turut Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua LPM, Imam Kelurahan Bara Baraya Utara, Babinsa dan Bhabinkamtibmas.
Tinggalkan Balasan