MAKASSAR – Story Gym mengirimkan atlet-atlet andalannya ke Event body contest yang diadakan pada hari minggu(6/8/2023) oleh Mars Gym berkolaborasi dengan Evalone di Ruang Pola Kantor Bupati Wajo Jalan Rusa, Sengkang, yang dihadiri oleh Guest Pose Reza Atlet Evolene , senin(7/8/2023).

Aiman owner Story Gym mengatakan dari Gym yang dimiliki mengirimkan tujuh orang atlet untuk mengikuti tiga kelas di event body contest di Kabupaten Wajo, dan dinobatkan sebagai Gym yang mengirim atlet terbanyak dikontes kali ini.

“Alhamdulillah gym kami dinobatkan sebagai pengirim atlet terbanyak pada kontes kali ini, dan dari tujuh atlet yang dikirim, lima atlet menjadi juara,” ungkapnya.

Aiman merinci atletnya yang menyabet juara yaitu pada kelas super beginner Abhe Daeng Guard juara 3 dan Akbar Daeng Guard Juara 6, dikelas new muscle Wawan Daeng Guard Juara 5, sedangkan dikelas midel muscle APPI Daeng Guard Juara 3 dan Ilman Daeng Guard Juara 5.

Sementara Ardiansyah Ketua Daeng Guard yang dimana ke tujuh atlet ini bernaung dalam organisasinya mengungkapkan rasa syukur atas prestasi para anggotanya yang berhasil menyabet juara.

“Ini semua hasil dari kerja keras para atlet yang disiplin berlatih dan menjaga pola makan, menjalani hidup sehat,” pungkasnya.

Tambah Ardi pada event ini merupakan pemanasan menjelang event besarnya nanti yang akan diadakan oleh Daeng Guard pada hari minggu(17/9/2023) di Tribun Karebosi Jalan Jenderal Ahmad Yani, Makassar.

“Kami mengundang bagi para atlet yang akan mengikuti event body contest di acara dua tahun Daeng Guard di Tribun Karebosi, silahkan daftar segera jangan sampai di tutup pendaftarannya, karena banyak bertabur hadiah hiburannya,” tutupnya.

YouTube player