RAKYAT.NEWS, MAKASSARPSM Makassar bermain imbang saat bertandang ke kandang Persebaya Surabaya dalam laga pekan kesembilan BRI Liga 1 musim 2024/2025.

Sejak awal dimulainya pertandingan babak pertama di Stadion Gelora Bung Tomo, Rabu (23/10/2024), kedua tim bermain alot dengan saling jual beli serangan, namun berakhir dengan skor sama kuat 1-1.

Gol dari PSM Makassar dicetak oleh Yuran Fernandez, sementara tim tuan rumah Persebaya Surabaya dicetak oleh pemain asal Palestina, Mohammed Rashid.

BABAK PERTAMA

Persebaya Surabaya mampu bermain dominan dengan berupaya menembus sebelah kiri pertahanan PSM Makassar dengan mengandalkan Malik Risaldi dan mencatat 3 upaya sepakan ke-10 menit laga yang satu diantaranya adalah On Target.

PSM Makassar berhasil unggul lebih dulu di menit ke-16 laga melalui sundulan Yuran Fernandez yang memanfaatkan umpan bola mati dari Ananda Raihan. Skor 0-1 bagi keunggulan Juku Eja.

Gol tersebut sekaligus menjadi gol ke-10 bagi sang kapten Yuran Fernandez selama tiga tahun dirinya membela pasukan ramang di semua ajang yang diikuti oleh PSM Makassar.

Tertinggal satu gol, Persebaya berupaya untuk meningkatkan intensitas serangan. Rashid hampir menyamakan kedudukan bagi Bajol Ijo di menit ke-20 laga andai sepakannya dari luar kotak penalti tidak melebar di sis kanan gawang yang dijaga Hilmansyah.

Hingga menit ke-30 laga, tim tuan rumah berupaya menekan pertahanan PSM Makassar, namun upaya tersebut melalui umpan-umpan crossing kerap dipatahkan oleh Yuran Fernandez dan kawan-kawan.

Memasuki menit ke-40, Persebaya terus memaksa masuk ke pertahanan PSM Makassar untuk mengejar ketertingalannya.

Alhasil, di menit Injury time pada menit ke-45+9, Persebaya mampu menyamakan ketertinggalannya melalui Rashid yang memaksimalkan sepakan bola mati dari luar kotak penalti. Skor imbang 1-1 bertahan hingga peluit akhir babak pertama dibunyikan.