TAKALAR – Anggota Komisi IX DPR RI Aliyah Mustika Ilham bersama Pemda (Pemerintah Daerah) Takalar mensosialisasikan (Gema Cermat) Gerakan Masyarakat Cerdas Menggunakan Obat sebagai upaya meningkatkan derajat kesehatan masyarakat.

Baca Juga : Hut HDKD 2021, Rudenim Makassar Serahkan Donasi New Normal Kit untuk Puskesmas di Gowa

“Sosialisasi ini diperuntukkan agar masyarakat cerdas dalam mengonsumsi obat, tahu penggunaan obat secara rasional,” ujar Aliyah, di Aula Topejawa, Kamis (21/10/2021).

Penggunaan obat rasional jika digunakan sesuai dengan kebutuhan klinis dan dosisnya dalam periode waktu yang benar serta biayanya terjangkau.

“Penggunaan obat yang rasional disini yaitu menggunakan obat sesuai dengan kebutuhan klinis dan dosisnya dalam jangka waktu yang benar serta biayanya terjangkau,” lanjutnya.

Sosialisasi ini dihadiri oleh perwakilan dari dinas kesehatan kab Takalar, Alimuddin Khalik Tutu, Direktorat Pelayanan Kefarmasian Kemenkes RI, Helsy Pahlemy, dan Dinas Kesehatan Prov Sulsel, Fithriyani.