RAKYAT.NEWS, BEKASI – Menteri Koordinator Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), menegaskan perlunya pembenahan tata ruang di sepanjang Garis Sepadan Sungai (GSS) untuk menjaga kelestarian lingkungan dan keselamatan masyarakat.

Hal ini disampaikan AHY dalam sebuah konferensi pers yang digelar di depan Kantor Wali Kota Bekasi, Kamis (6/3/2025).

Dalam kunjungan kerjanya ke Kota Bekasi, AHY turut didampingi oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah Abdul Mu’ti, Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan Pratikno, serta Ditjen Sumber Daya Air Kementerian Pekerjaan Umum.

Mereka bersama-sama mengevaluasi berbagai program pembangunan yang berkaitan dengan pengelolaan wilayah Jabodetabek.

“Tidak boleh penggunaan lahan tidak sesuai, bangunan, dan hunian di aliran sungai. Padahal itu (Batas Sungai) yang menjaga lingkungan dan keselamatan masyarakat Bekasi,” tegas AHY, menyoroti pentingnya pengaturan penggunaan lahan di sekitar sungai.

Menurut AHY, kedatangannya bersama kementerian terkait bertujuan untuk mensinkronisasikan upaya pembangunan di tingkat kota, kabupaten, hingga provinsi Jawa Barat, dengan fokus utama pada penguatan sistem pengelolaan sumber daya air di kawasan ini.

“Termasuk Bekasi hari ini, kita upaya pembangunan tanggul-tanggul,” ujar AHY, menambahkan bahwa penguatan infrastruktur pengendali banjir adalah prioritas penting.

Selain itu, AHY juga menekankan perlunya pembangunan embung-embung untuk menampung curah hujan yang tinggi, mengingat fenomena cuaca ekstrem yang menjadi dampak buruk dari krisis iklim global.

“Kita tahu ini dampak buruk dari krisis iklim, cuaca ekstrem,” ungkapnya.

Dia juga menjelaskan bahwa salah satu rencana besar adalah menggunakan operasi modifikasi cuaca, meski dengan anggaran yang cukup besar dan pelaksanaannya tidak cukup sekali saja.

“Ini bagian dari rencana upaya ke depan,” tambah AHY.

Untuk mencegah banjir rob yang kerap mengancam kawasan pesisir utara, AHY menyebutkan bahwa sesuai dengan instruksi Presiden Prabowo Subianto, pemerintah perlu merancang dan membangun tanggul laut di bagian utara Jakarta untuk menanggulangi ancaman tersebut. (Dirham)

YouTube player

Tim Redaksi

Editor
Andi Fatur Rezky
Editor
Reporter
Abdillah Dirham
Reporter
Rakyat News
IKUTI BERITA LAINNYA DIGOOGLE NEWS

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Terkait

RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Badan Pengurus Nasional (BPN) Asosiasi Tenaga Ahli Konstruksi Nasional (ATAKNAS) telah secara resmi menetapkan Pelaksana
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca ekstrem yang terjadi pada sejumlah wilayah di
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Anggota Komisi X DPR RI Ahmad Dhani memberikan sejumlah usulan out of the box terkait naturalisasi pemain timnas
RAKYAT NEWS, BEKASI – Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait atau Ara menganggap pentingnya memberikan edukasi tentang
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Anggota Komisi II DPR RI, Giri Ramanda N Kiemas, menyoroti kebijakan yang berpotensi membuat pegawai pemerintah dengan
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Menteri Ketenagakerjaan, Yassierli membahas progres aturan Tunjangan Hari Raya (THR) untuk pengemudi ojek online.
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Menteri Perhubungan (Menhub), Dudy Purwagandhi memastikan bahwa program Mudik Gratis Kemenhub di tahun 2025 akan tetap
RAKYAT NEWS, JAKARTA – Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Menpan RB), Rini Widyantini mengungkapkan kurangnya

Terkini

RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Kepala kantor wilayah Kementerian Hukum Sulawesi Selatan (Kakanwil Kemenkum Sulsel), Andi Basmal, bertemu dengan
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Selama Bulan Ramadhan 1446 H / 2025, Bandara Internasional Sultan Hasanuddin yang dioperasikan oleh PT Angkasa Pura
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Badan Pengurus Nasional (BPN) Asosiasi Tenaga Ahli Konstruksi Nasional (ATAKNAS) telah secara resmi menetapkan Pelaksana
JAKARTA, RAKYAT NEWS – A coalition of civil society organizations has called on the Indonesian government and the House of Representatives
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) memprediksi cuaca ekstrem yang terjadi pada sejumlah wilayah di
RAKYAT.NEWS, MAMUJU – Pemerintah Provinsi Sulawesi Barat menerima tiga rancangan peraturan daerah (Ranperda) inisiatif Dewan Perwakilan Rakyat
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Sebagai langkah untuk menjamin kualitas bahan bakar minyak (BBM) agar sesuai dengan standar yang telah ditetapkan, DPRD
RAKYAT.NEWS, MAMUJU – Untuk memperkuat koordinasi dan sinergi antara pemerintah daerah dan Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda), telah
RAKYAT.NEWS, JAKARTA – Kementerian Desa dan Pembangunan Daerah Tertinggal (Kemendes PDT) bersama Gerakan Pemuda Ansor (GP Ansor) akan
RAKYAT.NEWS, MAKASSAR – Tahun ajaran 2024/2025 hampir berakhir, para siswa SMA kelas XII sedang sibuk memilih perguruan tinggi dan jurusan yang