MAKASSAR – Keteledoran perawat yang salah suntik vaksin mengorbankan 2 (dua) bayi harus masuk rumah sakit (RS).

Sebanyak dua bayi di Brasil harus dirawat di rumah sakit, yakni bayi perempuan dua bulan dan laki-laki empat bulan.

Seharusnya keduanya mendapatkan imunisasi, namun karena keteledoran perawat sehingga 2 bayi tersebut mendapatkan suntikan vaksin Pfizer.

Akibatnya, reaksi parah terjadi terhadap 2 bayi sehingga harus dirawat di rumah sakit.

“Sementara itu, perawat yang memberikan vaksin tadi kepada mereka kini dibebastugaskan sementara. Penyelidikan administrasi juga tengah dilakukan,” dikutip dari CNN Indonesia.

Vaksin Pfizer sendiri telah mendapatkan izin penggunaan untuk anak lima tahun ke atas di beberapa negara.

Otoritas Kesehatan Brasil, Anvisa, telah mengizinkan penggunaan vaksin Pfizer untuk anak 12 tahun ke atas pada Juni.

Sampai pada Minggu (5/12), kenaikan kasus harian Covid-19 di Brasil mencapai 4.844 kasus, dikutip dari data Universitas Johns Hopkins. Angka ini jauh lebih rendah dibandingkan pada 23 Juni, di mana penambahan kasus harian di Brasil mencapai 115.228 kasus per hari itu.

Baca Juga : Polisi Temukan Bom di Bawah Mobil Pengawal Erdogan
Baca Juga : Sekjen PBB: Lima Anggota Tetap Dewan Keamanan Ingin Afghanistan Stabil

Pilihan Video