Makassar, matasulsel – Kuliah tamu Universitas Hasanuddin Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM Unhas) menghadirkan Prof. Masayuki Sakakibara, PhD yang merupakan guru besar dari Faculty of Collaborative Regional, Graduate School Of Science and Engineering, Ehine University, Japan.

Kuliah dimoderatori oleh Basri Mahmud, SKM. M.Kes, PhD yang merupakan alumni FKM unhas yang baru saja menyelesaikan pendidikan S3 di Ehime University.

Dibuka langsung Dekan III FKM Unhas, Prof. Sukri Palutturi, PhD mengatakan bahwa kuliah tamu merupakan cara dalam menambah pengetahuan dan motivasi mahasiswa mengenai wawasan internasional dalam kajian tentang lingkungan.

“bahwa kuliah tamu ada salah satu Sarana untuk me nambah wawasan international mahasiswa, khususnya dalam kajian envrionmental pollution,” Kata Prof. Sukri pada hari Senin (26/11/2018).

Sementara itu, Prof. Masayuki Sakakibara, PhD. memaparkan tingginya kontaminasi merkuri pada manusia dan binatang, juga pada beberapa kompartment lingkungan lain seperti tanah dan air.

“Sangat tinggi paparan merkuri pada manusia dan binatang,” singkatnya