MAKASSAR – Mahasiswa STIE Tri Dharma Nusantara Makassar, Muh Ikbal Agus Irsandi terpilih sebagai Koordinator Daerah HMMI Daerah Sul-Selbar Wilayah VI Sulawesi, Maluku dan Papua (SUMAPUA) di kampus UKI Toraja, Pusat Kota Makale, (06/03/2022).

Baca Juga : Himjusman STIE TDN Gelar Outdoor di Gowa

 

Mahasiswa STIE TDN Makassar, Terpilih Sebagai Kordinator Daerah Sul-Selbar
Mahasiswa STIE TDN Makassar Terpilih Sebagai Kordinator Daerah Sul-Selbar. Foto: Dok. Istimewa.

Ajang Musyawarah Daerah Sul-Selbar di Tanah Toraja merupakan mubes pertama yang dilaksanakan setelah hasil Kongres ke-IX Samarinda yang menetapkan Sulawesi Tenggara tidak lagi tergabung dengan daerah Sul-Selbar.

Kegiatan ini diharapkan dapat menjadi momentum bagi Mahasiswa Manajemen yang terbagi di seluruh kampus untuk merawat kebersamaan serta nama baik HMMI Daerah Sul-Selbar.

Pada Musyawarah Daerah tersebut, Muh Ikbal Agus Irsandi dari kampus STIE Tri Dharma Nusantara Makassar terpilih menjadi Koordinator Daerah Sul-Selbar dengan mengungguli suara dari Mahasiswa Universitas Fajar Makassar.

Dalam sambutannya, Ikbal mengatakan, ini merupakan momentum bagi STIE Tri Dharma Nusantara Makassar untuk membuktikan bahwa kampus kecil yang berkarakter dan memiliki ide mampu bersaing dengan Universitas yang notabenenya memiliki nama besar di Sul-Selbar.

“Alhamdulillah dalam momentum kali ini kita mampu memperlihatkan kepada pihak birokrasi bahwa mahasiswa STIE Tri Dharma Nusantara Makassar juga mampu bersaing dengan kampus yang notabene memiliki nama besar di kancah daerah maupun nasional,” ujarnya.

Menurutnya, terpilihnya sebagai kordinator daerah tak lepas dari kepercayaan anggota-anggota HMMI Daerah Sul-Selbar. Ikbal juga berterimakasih kepada tuan rumah serta seluruh unsur yang terlibat dalam pelaksanaan Musyawarah Daerah Sul- Selbar.

“Saya menganggap pencapaian ini tak lepas dari kepercayaan anggota-anggota HMMI Daerah Sul-Selbar yang memberikan saya amanah menjadi Kordinator Daerah, serta ungkapan terima kasih kepada panitia pelaksana dan seluruh unsur yang terlibat karena telah bekerja maksimal guna kelancaran Musyawarah Daerah,” terangnya.

Baca Juga : Gepmar Soroti Inpres, Permenaker, dan SE Menteri Agama

Pilihan Video