MAKASSAR – Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan kembali mirilis data Kabupaten/Kota di Sulsel yang belum melakukan vaksin dosis 2. Total data yang belum melakukan vaksin dosis dua sebanyak 2.040.163.

Baca Juga: LPKA Maro Upayakan Warga Binaan 100 Peresn Divaksin Booster

Seusai arahan Gubernur Sulsel, Kepala Bidang Pencegahan dan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan Sulsel, Husni Thamrin mengingatkan pemerintah Kabupaten/Kota untuk mempercepat vaksinasi dosis kedua dan booster. Sulsel menargetkan vaksinasi 7 juta orang dan saat ini sudah di vaksin sebanyak 6 juta orang. Untuk dosis satu sebanyak 85,84 persen dan dosis dua 59.77 persen. Karena itu, vaksinasi dosis dua ini harus terus didorong.

“Sasaran vaksin kita sebanyak 7 juta orang, sekarang yang telah di vaksin dosis pertama sebanyak 6 juta orang dosis pertama, sedangkan dosis kedua sebanyak 4 juta orang. Olehnya itu vaksin dosis kedua kita harus doroang,” Jelasnya. Kamis (17/3/2022).

Baca Juga: Masyarakat Antusias Sambut Kedatangan Gubernur Sulsel di Bandara Sultan Hasanuddin

Lanjut ia mengatakan Dinas Kesehatan Pemprov Sulsel telah mengirim data lengkap kepada semua kabupaten/kota untuk mempercepat vaksin dosis dua.

“kami siapkan data by name dan by adres dan telah dikirim kabupaten kota untuk kembali ditindak lanjuti melakukan dosis kedua,” katanya.

Berikut data Kabupaten/Kota di Sulsel yang belum vaksin dosis dua.

Selayar :34.794, Bulukumba :238.528, Bantaeng: 88.222, Jeneponto: 111.507, Takalar: 72.310, Gowa: 194.998, Sinjai: 66.309, Maros : 99.735, Pangkep : 84.633, Barru : 39.404, Bone: 10.723, Soppeng: 96.779, Wajo: 99.075, Sidrap: 51.864, Pinrang: 70.330, Enrekang: 38.148, Luwu: 102.070, Tana Toraja: 37.444, Luwu Utara: 93.688, Luwu Timur: 45.421, Toraja Utara: 45.528, Makassar: 244.854, Pare-Pare: 27.490, Palopo: 46.309