Kepada Sekjen dan Dirjen KKP Wabup menyampaikan keinginannya agar Wilayah Takabonerate yang menjadi ikon Kabupaten Kepulauan Selayar mampu dijaga bersama agar tidak rusak karena kegiatan destructive fishing.

Menurut Wabup lingkungan yang bagus adalah pinjaman dari anak cucu bukan warisan dari nenek moyang kita.

“Ini adalah pinjaman dari generasi penerus kita dan harus kita kembalikan kepadanya. olehnya itu Taman Nasional Takabonerate harus kita jaga dan pelihara. Alhmdulillah tim dari KKP hari ini hadir mengkapanyekan dan mengedukasi pentingnya penanggulangan kegiatan destructive fising,” kata Saiful Arif.

Melalui kegiatan ini Wabup menaruh harapan dapat memberikan kesadaran akan pentingnya menjaga dan memanfaatkan sumber daya kelautan.

“Besar harapan kami kiranya Kementerian Kelautan dan Perikanan, Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan dapat memberikan perhatian besar dalam mendukung terwujudnya pembangunan sektor kelautan dan perikanan sebagai program prioritas pembangunan Kabupaten Kepulauan Selayar,” tutup Wakil Bupati Kepulauan Selayar.

Baca Juga : Sambut Ramadhan, TITAC Selayar Kolaborasi TNI Bersihkan Masjid

Pilihan Video