Takalar, Rakyat News | Wujud polri dalam Kepedulian terhadap lingkungan sekitar sudah menjadi biasa dilakukannya di kepolisian yang disiplin dan selalu menjaga kebersihan lingkungan dan sekitarnya.

Seperti halnya, Bhabinkamtibmas Desa Aeng Toa Polsek Galut Polres Takalar Aipda Masri melaksanakan kerja bakti bersama, Pemerintah Desa Aeng Towa dalam hal ini Kepala Desa Junaid Ruppa, Staf Desa dan para Kadus, Kader Keamanan, dan warga sekitar untuk membersihkan lingkungan di Jalan Poros Aeng Towa Kec. Galut Kab. Takalar. Jum’at 3 Juli 2020.

Kegiatan peduli kebersihan lingkungan tersebut terus digalakkan oleh Personil Polsek Galut untuk mendisiplinkan dan membiasakan masyarakat yakni Bhabinkamtibmas Desa Aeng Towa Aipda Masri guna menjaga dan menjalankan tatanan kehidupan baru agar tetap bersih dalam lingkungan kita masing-masing, guna menjaga penularan virus corona.

“Kehadiran kami bukan hanya menjaga kamtibmas, tetapi, kita juga ikut bergotong royong membantu Pemerintah Desa dan masyarakat untuk bersama-sama menjaga kebersihan lingkungan,”ungkap Aipda Masri.

Selain itu, Personil Polsek Galut sekaligus menyampaikan himbauan agar warga aktif menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungannya masing – masing dan juga tidak bosan-bosannya menyampaikan kepada warga agar mengikuti protokol kesehatan dalam menjalani tatanan kehidupan baru yaitu boleh beraktifitas seperti biasa, namun harus selalu memakai masker, rajin mencuci tangan, jaga jarak dan hindari kerumunan guna mengantisipasi dan memutus penyebaran Virus Corona (Covid-19).(*)