TAKALAR– Pengurus Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG) dan Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG) Takalar dilantik di Topejawa, Mangarabombang, pada Minggu (3/7/2022).

Baca Juga : Kalla Toyota Support Protect Sport Team Juara Kejurnas Time Rally Perdana 2022

Rahman Pina dalam sambutannya mengatakan pelantikan AMPG dan KPPG di Sulsel merupakan yang pertama kali, itu menjadi bukti jika Golkar Takalar sangat solid dan sudah siap tempur pada pemilu 2024.

“Ini pelantikan pengurus AMPG dan KPPG di Sulsel yang pertama, ini menjadi gambaran jika Golkar Takalar sangat solid dan sudah siap tempur menghadapi kontestasi Pemilu dan Pilkada 2024,” katanya.

Ketua Komisi E DPRD Sulsel itu pun menjelaskan kedudukan APMG sebagai garda terdepan mengamankan kebijakan Partai Golkar. Rahman Pina pun menyebut pengurus APMG Takalar yang baru saja dilantik harus bisa diandalkan.

“AMPG itu garda terdepan Partai Golkar dan saya melihat wajah- wajah yang bisa diandalkan untuk mengamankan kebijakan Partai Golkar di Takalar, mari terus kita solid, tangguh, dan terdepan memenangkan Partai Golkar,” katanya.

Ia pun memuji kepemimpinan Zulkarnain Arief yang sangat arif, tegas dan lugas sehingga  Golkar Takalar semakin solid. Rahman Pina pun tidak meragukan kualitas pengurus Golkar Takalar untuk merebut  kembali kemenangan di Pemilu 2024.

“Pak Zul (Zulkarnain Arief- red) ini sangat luar biasa dan rasa- rasanya kemenangan Golkar di Takalar pada Pemilu 2024 sudah makin terasa, dan tugas AMPG membantu memenangkan Golkar di Takalar,” pungkasnya.

Baca Juga : Pelantikan 5 Pejabat Tinggi Pratama Hasil Selter Resmi Dilantik