Ilham Syah Azikin Jadi Tamu Khusus di Pra Muscab PKB Bantaeng
Dia mengatakan, pra Muscab ini adalah instruksi dari DPP PKB. Agenda pra Muscab ini adalah konsolidasi dan silaturahmi.
“PKB saat ini sedang berbenah. Terkait dengan penyeragaman masa bakti kepengurusan DPW, DPC hingga tingkat desa,” jelas dia.
Bupati Bantaeng, DR Ilham Azikin menyampaikan rasa terima kasihnya. Dalam kondisi pandemi, PKB Bantaeng tetap dapat memberi manfaat tidak hanya bagi yang hadir di tempat itu.
“Insya Allah ini akan menjadi sebuah cerminan kita, hadir menjadi bagian pergerakan, konsolidasi masyarakat di Kabupaten Bantaeng untuk mau menjaga yang lebih baik, menjaga yang sudah baik, dan berbuat baik ke depan seperti harapan – harapan yang disampaikan teman – teman PKB ke depan,” kata Bupati bergelar doktor ilmu pemerintahan itu.
Mantan Ketua KNPI Sulsel itu mengatakan, pra muscab PKB Bantaeng adalah kehormatan bagi masyarakat Bantaeng. Soal rekomendasi nama dan titipan kepentingan, Ilham Azikin mengaku tidak ingin menitip apapun selain memberikan ruang politik dan menjadi rumah pembelajaran politik.
“Saya tidak ingin panjang – panjang, saya hanya mau berbicara kepentingan saya dan saya hanya ingin menitipkan nama di Pra Muscab ini. Satu-satunya kepentingan saya adalah agar PKB menjadi ruang pembelajaran politik,” jelas dia.
Soal rekomendasi nama, Ilham Azikin juga memberikan jawaban. Dia menyebut tidak ada nama siapapun, selain berharap PKB bisa memberikan ruang yang luas untuk orang Bantaeng.
“Saya berharap ada ruang yang luas untuk warga Bantaeng ikut berproses di partai politik ini,” jelas dia.
Dia juga berharap, PKB menjadi partai politik yang bisa menjadi magnet untuk orang lain bergabung dan belajar politik. “Sehingga nilai-nilai masyarakat orang Bantaeng yang menghargai dan menghormati senantiasa terjaga di daerah ini,” katanya.(*)
Tinggalkan Balasan