Kapolres Metro Bekasi Kota Kombespol. Dani Hamdani juga menyampaikan informasi terkait warga masyarakat Kota Bekasi yang hendak melaksanakan solat Idul Fitri esok hari (21/04/23) ada sebanyak 26 titik di Kota Bekasi.

“Ada 26 titik lokasi tempat diselenggarakannya Shalat Ied di hari Jum’at besok. Kami tidak akan membatasi siapapun yang tujuannya adalah beribadah, dan akan kami fasilitasi juga pengamanannya, tentunya semata-mata untuk menjunjung tinggi toleransi antar umat beragama,” ucap Kapolres Metro Bekasi Kota.

Terakhir, Tri Adhianto pun berpesan bahwa, “kepada para pengendara agar tetap berhati-hati di jalan, patuhi rambu-rambu lalu lintas yang ada, pastikan surat kelengkapan kendaraannya dan SIM dibawa saat perjalanan, dan tetap utamakan toleransi dan persatuan, bersama saling memaafkan di momen Idul Fitri 1444 Hijriah,” tutupnya.