JAKARTA – Juragan 99, Gilang Widya Pramana yang menjadi Presiden Arema FC sejak 2021 lalu yang sebelumnya menjadi sponsor Arema FC dengan menyediakan bus untuk dipakai Singo Edan tiap kali pemain berlatih atau bertanding.

Baca Juga: Tinjau Stadion Kanjuruhan, Presiden: Perbaiki Tata Kelola Persepakbolaan Indonesia

Meski demikian, dirinya lebih dikenal pebisnis, mulai dari bisnis kosmetik hingga properti. Ia juga dijuluki crazy rich karena memiliki omzet sebesar Rp600 miliar setiap bulannya.

Melansir dari CNNIndonesia.com, salah satu bisnisnya yang cukup dikenal adalah kosmetik MS Glow. Perusahaan itu berdiri pada 2013 silam dan saat ini memiliki 14 cabang di sejumlah kota besar di Indonesia.

Selain itu, ia juga mempunyai bisnis transportasi Juragan 99 Trans lewat 14 armada bus pariwisata yang terbagi menjadi 1 armada Luxury, 2 armada Premium, dan 11 armada Executive.

Tidak hanya itu, ia juga miliki properti Juragan Boarding House yang menyediakan kamar mewah di Malang. Kemudian, bisnis konveksi dengan nama Juragan Garment. Perusahaan itu melayani pembuatan produk tekstil mulai dari pakaian sehari-hari hingga hijab.

Pria kelahiran Probolinggo 4 Mei 1989 tersebut mengaku memulai usahanya dari nol dengan membuka usaha bengkel cuci motor semasa kuliah.

Modal untuk mendirikan usaha bengkel cuci motor itu dia dapatkan saat bekerja sebagai pemandu wisata di bisnis travel milik orang tuanya.

Usahanya pun berkembang menjadi usaha cuci mobil hingga merambat ke bisnis bus dan pariwisata.

Ia kemudian menikah dengan Shandy Purnamasari dan mengembangkan bisnisnya hingga merambah industri kecantikan lewat MS Glow.

Kesuksesan MS Glow mencapai puncaknya saat Gilang dan Shandy membuat J99Corp yang menaungi seluruh bisnis mereka.