Makassar, Rakyat News – Komandan Barisan Relawan Kesehatan Sulsel (Barak), Dedi Hamriadi Haruna mengirim Relawan kesehatan untuk korban gempa dan Tsunami Palu-Donggala.

Dedi berharap kepada tim relawan yang berangkat untuk tetap berhati-hati dalam perjalanan dan mengutamakan keselamatan.

“Semoga relawan Barak Sulsel mempu meringankan beban Masyarakat yang menjadi korban bencana alam, namu harus lebih mengutamakan keselamatan,” harapnya.

Sementara tim relawan di Makassar terus berbuat untuk korban palu yg sedang mengungsi di kota makassar ini tetap dalam kordinasi direktur barak sulsel bung Ijhal

“Duka palu adalah duka indonesia ini adalah sudah kewajiban kita. Insya Allah bantuan ini menjadi simbol kepedulian kepada saudar-saudara kita yang sedang dapat ujian alam,” kata Ijal di salah satu warkop di Makassar, senin (03/10/2018).

Ia berharap kepada seluruh korban bencana untuk diberikan kekuatan sehingga bisa bangkit kembali seperti sediakala,” ungkapnya. (*)