“Kami sangat setuju sekali dan sangat merespon kegiatan ini, bagaimana respon masyarakat yang terlihat sangat positf dalam mendapatkan penghargaan ini. Hal-hal ini dapat dikembangkan dan diperluas di seluruh Kecamatan Ujung Tanah dimana Kecamatan Ujung Tanah meraih urutan ketiga pengelolaan sampah di Kota Makassar,” ujarnya.

Baca Juga: Direksi Pertamina Patra Niaga ‘Blusukan’ Pastikan Pelayanan di Sulawesi

Program pemberdayaan dan pengelolaan bank sampah ini merupakan wujud kontribusi Pertamina dalam mendukung pemerintah khususnya dalam pencapaian Tujuan Pembangunan Berkelanjutan atau Sustainable Development Goals poin 8, yaitu pekerjaan layak dan pertumbuhan ekonomi serta poin 12, yaitu pola konsumsi dan produksi yang berkelanjutan.