Patris melanjutkan, hal yang menjadi prioritas utama adalah kesehatan guru, terlepas dari kegiatan pembelajaran nantinya masih dilaksanakan secara daring ataupun luring, yang terpenting menurutnya adalah kesehatan guru dan karyawan. Menurutnya, apabila guru sehat, maka desain pembelajaran yang diciptakan oleh guru dan diterapkan kepada siswa dapat berjalan efektif.

“Intinya kita berharap guru kita sehat, tentu kemudian bisa mendesain pembelajaran itu dengan bagus sehingga anak-anak juga bisa belajar efektif dan hasilnya juga efektif, apakah nanti bentuknya masih online ataupun PTMT,” pungkasnya.

Baca Juga : Pencegahan Stunting, Program Prioritas Dinas Pengendalian Penduduk dan KB Makassar