MAKASSAR – Unit Pelaksana Teknis Satuan Pendidikan Formal Sekolah Dasar Inpres (UPT SPF SDI) Karunrung mengelar aksi nonton bareng siaran langsung Rapat Kordinasi Khusus (Rakorsus) tahun 2022 yang dilaksanakan oleh pemerintah Kota Makassar yang bertajuk “Makassar menuju Kota Metaverse”, Selasa (15/03/2022).

Kepala Sekolah SDI Karunrung, St. Adriyani, S.Pd., menjelaskan, kegiatan nonton bareng tersebut merupakan bentuk keikutsertaan semua pihak, khususnya dunia pendidikan dalam mewujudkan Kota Makassar menuju Kota Metaverse.

Lanjutnya, Ia menjelaskan, merasa bersyukur atas semangat yang ditunjukan oleh anak-anak didiknya sepanjang kegiatan tersebut berlangsung.

St. Adriyani, S.Pd., menyampaiakan bahwa Metaverse merupakan fundamental dari revolusi industri 2.0 menuju 7.0. Hal itu Merupakan konsep yang menggabungkan beberapa elemen teknologi realitas yaituh virtual reality (VR), augmented reality (AR), extended reality, dan mixed reality (MR), secara real-time.

“Karana ekosistem metaverse tidak hanya online tapi juga offline, keduanya harus jalan. Kota mana yang bisa adalah kita yang sudah ready platformnya, seperti Makassar,” jelasnya.

Lanjutnya, Ia berharap, apa yang di paparkan oleh Walikota Makassar dalam Rakornas tahun 2022 tersebut, dapat segera terwujut.

“Dapat segera terwujud, seperti yang kita harapkan bersama,” tutupnya.