4. Bahwa selain itu, ternyata dalam proses pengurusan Visa terdapat batasan kuota yang ditetapkan oleh duta besar negara pemberi visa disebabkan karena setelah covid berakhir pengajuan visa untuk turis membludak atau antrian panjang yang membuat proses visa lebih lama dari sebelumnya.

5. Bahwa beberapa trip pernah tertunda diakhir tahun 2021 karena adanya kebijakan karantina yang diberlakukan sampai 14 hari. Namun, setelah kebijakan itu berakhir, trip kembali berjalan normal sampai Mei bahkan travel memberangkatkan 6-7 group trip setiap bulannya.

6. Bahwa kami Managemen PT. SLV MODERN TRAVELINDO telah melakukan upaya-upaya perbaikan pelayanan, dan terkait dengan pengajuan refund reschedule trip oleh para user/penumpang telah kami lakukan pendataan dan setengah dari data permintaan refund/resechedule telah kami penuhi.

7. Bahwa kami PT. SLV MODERN TRAVELINDO berkomitmen akan memenuhi permintaan bagi para user/penumpang yang mengajukan refund/reschedule trip atas permasalah trip pada bulan mei, juni, juli tahun 2022.

Dirut PT SLV Modern Travelindo menambahkan, untuk para customer agar tetap tenang dan jangan panik dalam menghadapi ini semua, dan menjamin semuanya akan diselesaikan refaund atau pemberangkatan.

Baca Juga : Samira Travel Gelar Seminar Inspirasi Leaders Endorsement (LEDS)