Makassar, Rakyat News – Kebakaran yang menimpa warga jalan Lembo Kelurahan Pannampu Kecamatan Tallo Makassar yang menghanguskan sekitar 27 buah rumah, mengundang rasa empati bagi seluruh anggota Pekat DPW Sulsel untuk mengumpulkan receh demi receh untuk membantu saudara-saudaranya yang tertimpa musibah kebakaran.

DPW Pekat IB Sulsel yang dipimpin langsung oleh Ketua DPW, M. Firdaus Basam didampingi para anggota Pekat menyambangi korban kebakaran di Posko Kebakaran Jalan Lembo pada Jumat (3/11/2017).

Dalam kunjungan tersebut, juga diserahkan bantuan berupa kebutuhan pokok, pakaian serta uang tunai bagi korban kebakaran.

Salah satu panitia Posko, Abdul Gaffar menyatakan sangat bersyukur atas bantuan yang diberikan oleh anggota Pekat IB Sulsel.

Menurutnya, bantuan ini dapat meringankan sedikit beban yang dipikul oleh warga yang terkena musibah, utamanya anak-anak usia sekolah.

Selain bahan pokok, masih ada beberapa kebutuhan yang sangat mendesak bagi korban kebakaran, diantaranya, kompor untuk dapur umum, panci, baju sekolah serta bantal dan kasur yang sama sekali masih minim.

Ketua DPW Pekat IB Sulsel melalui pesan persnya menghimbau kepada kader Pekat yang memiliki hal-hal tersebut diatas agar dapat mengirimkannya ke Posko Kebakaran atau dibawa ke sekretariat Pekat untuk disalurkan.

Lanjut, Ketua Pekat menghimbau agar semua kader Pekat di Sulsel untuk lebih peka melihat daerah-daerah mana saja, atau orang mana saja yang perlu kita ulurkan tangan untuk membantunya, sesuai dengan visi Pekat membantu sesama. Karena walaupun tidak ada kasus bencana, Pekat IB Sulsel rutin setiap Jumatnya mengunjungi kaum dhuafa dan anak yatim sesuai kebiasaan yang diwariskan oleh Ketua DPW terdahulu yang sekarang menjadi Sekjend DPP Pekat IB. (**)