Kita tahu bersama kampus yang kita agung-agungkan hari ini, tidak ada lagi ruang Aman dan nyaman, tapi penjara yang menyiksa demi kepuasan hasratnya. Kampus yang seharusnya tempat kebebasan, tempat yang paling merdeka, kini di cekik dengan otoritas kekuasaan. Makanya bukan hanya penjara, tapi kandang ternak. Saya ingat salah satu ucapan Bung Karno, “karena tak ada revolusi disini, belum ada revolusi, belum ada penghancuran atas kebodohan.” Karena saat ini memang di dominasi cara pandang yang terbalik. Baik di anggap buruk, buruk di anggap baik. Makanya, salah satu ucapan yang terngiangngiang dalam pikiran saya yang di tuliskan oleh, Johann wolfgang von goethe. “Rebutlah saat ini, apapun yang bisa anda lakukan atau anda mimpikan. Mulailah keberanian mengandung kejeniusan kekuatan, dan keajaiban. Lakukan saja dan otak anda akan mulai berputar, mulailah dan pekerjaan itu akan selesai”. “Makanya, sekumpulan ternak yang di gembala oleh orang lain, manusia palsu, bukan manusia sejati” (Pramoedya Ananta Toer) . Karena yang di sebut manusia adalah yang menggunakan akalnya, tidak seperti hewan yang hanya menggunakan naluri dan nafsunya.